Setelah cukup lama menghilang dari layar kaca, Asmirandah akhirnya kembali bermain sinetron berjudul 'Cinta Suci' bersama suaminya, Jonas Rivanno, Ammar Zoni dan Irish Bella. Seperti diketahui, Asmirandah dan Jonas Rivanno sempat menghebohkan publik karena dinilai telah melecehkan agama Islam. Jonas yang awalnya dikabarkan mualaf ternyata kembali memeluk agama Kristen. Sedangkan Asmirandah yang awalnya adalah seorang muslim, akhirnya pindah agama Kristen mengikuti keyakinan suaminya.
Tahun 2016 lalu, sempat beredar video kesaksian Asmirandah setelah memeluk agama Kristen. Seperti dilansir dari bintang.com (22/1/2016), rekaman video tersebut diambil ketika Asmirandah sedang melakukan pelayanan di sebuah gereja. Dalam kesaksiannya, Asmirandah mengaku kalau dirinya pindah agama Kristen bukan karena paksaan atau karena suaminya seorang Nasrani, namun karena pilihannya sendiri.
"Setiap kesaksian, saya memang selalu bilang bahwa saya pengikut Kristus karena pilihan. Memang bukan sejak lahir, tapi puji Tuhan bukan saya yang memilih, melainkan Tuhan Yesus sendiri yang memilih saya. Setiap kali diminta kesaksian, saya dan suami saya, kami, lebih suka bilang ini sharing kebaikan Tuhan dalam hidup kami," ucap Asmirandah dalam kesaksiannya.
Dalam kesaksiannya di Tiberias Gading Nias Kelapa Gading, Asmirandah mengaku sempat bermimpi sebanyak tiga kali. Dalam mimpinya itu, Asmirandah dipertemukan dengan orang yang memakai jubah putih. Kemudian orang tersebut berkata, "Kalau kamu ikut Aku, kamu selamat dan Masuk Surga. Akulah jalan Kebenaran Hidup, tidak ada seorangpun yang datang kepada Bapa kalau tidak melalui Aku," ucap orang tersebut dalam mimpinya.
Asmirandah kemuduan mencari perkataan yang diucapkan orang dalam mimpinya itu di dalam kitab suci Al Quran namun ia tak menemukan ayat tersebut. Lalu Asmirandah bertanya kepada suaminya, Jonas Rivanno dan Jonas pun mengatakan kalau perkataan yang didengar Asmirandah dalam mimpinya itu ada di dalam Al Kitab, yakni di Yohanes 14:6.
Sementara itu, ayah Asmirandah yang awalnya tidak menyetujui keputusan Asmirandah berpindah agama, akhirnya bisa menerimanya. Menurut sang ayah, Asmirandah telah dewasa sehingga apapun jalan yang dipilih putrinya akan menjadi tanggung jawabnya sendiri. "Saya memang kecewa, sangat kecewa. Tapi saya tidak akan mencampuri urusannya, Asmirandah kan sudah dewasa. Apa yang dilakukannya akan menjadi tanggung jawabnya," ucap Farmidji seperti dilansir dari tayangan Was Was, Selasa (17/12/2013) lalu.
Meski sudah berbeda keyakinan dengan Asmirandah, namun sang ayah tetap menerima kedatangan putrinya saat ibunya berulang tahun. "Asmirandah tetap anak kami. Dia juga sempat datang ke ulang tahun ibunya karena ia memang masih mengakui kami sebagai keluarganya. Walaupun berbeda prinsip, Asmirandah tetap anak kami," tegasnya.
Asmirandah sendiri tak mau ambil pusing dengan segala macam cibiran dan hinaan orang-orang kepadanya karena ia sudah yakin dengan keputusannya. "Orang-orang di luar mencibir, saya enggak permasalahkan itu. Buat saya semua orang bebas dan punya hak menilai saya seperti apa. Tolong hargai keputusan saya. Saya hanya manusia biasa. Saya punya hak untuk privasi saya," ujar Asmirandah.
Komentar
Posting Komentar